OSIKU

Berbagi Artikel Materi Pelajaran (SD, SMP, SMK), Pramuka dan Artikel Menarik Lainnya

3/15/2018

Khasiat Buah Alpukat untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Khasiat Buah Alpukat untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa - Buah alpukat merupakan buah yang penuh kandungan gizi. Buah alpukat mengandung lemak tidak jenuh yang bisa mengurangi kolesterol yang terkandung di dalam darah. Buah alpukat mengandung protein sebanyak empat persen. Kandungan protein tersebut tentu saja lebih tinggi daripada buah yang lain. Buah alpukat mengandung serat sebanyak 11 gram, yang dapat mencukupi kebutuhan serat harian. Selain itu, ada banyak vitamin serta mineral yang terkandung di dalam buah alpukat. Sehingga, khasiat buah alpukat untuk kesehatan sangatlah luar biasa. Berikut ini akan dipaparkan khasiat yang dimiliki oleh buah alpukat untuk kesehatan tubuh manusia.

Buah Alpukat

1. Mencegah Peradangan
Khasiat buah alpukat untuk kesehatan yang pertama adalah mencegah peradangan atau inflamasi. Misalnya, radang tenggorokan, radang di saluran pencernaan, hingga radang pada kulit. Hal ini dikarenakan buah alpukat mengandung antioksidan dan omega 3 yang bisa menjaga tubuh dari peradangan serta menyembuhkan peradangan dengan cepat.

2. Mencegah Kelahiran Bayi yang Cacat
Penelitian sudah mengungkapkan tentang khasiat buah alpukat untuk kesehatan ibu hamil. Hal ini dikarenakan buah alpukat mengandung vitamin B kompleks dan asam folat yang mampu mencukupi 20% sampai dengan 30% kebutuhan nutrisi harian ibu hamil. Selain itu, tingginya asam folat di dalam buah alpukat membantu mencegah kelahiran bayi yang cacat, sepert5. i cacat spina bifida dan cacar tabung saraf otak.

3. Mengurangi Risiko Stroke
Buah alpukat mengandung asam folat yang tinggi. Kandungan asam folat tersebut bisa mencegah penggumpalan darah serta penyumbatan pembuluh darah karena kolesterol. Sehingga, khasiat buah alpukat untuk kesehatan yang lain adalah dapat mencegah risiko terkena penyakit stroke. Selain itu, buah alpukat yang dikonsumsi oleh penderita stroke membantu mengurangi penyumbatan pembuluh darah serta menjaga tekanan darah dan detak jantung supaya tetap normal.

4. Mencegah Peradangan Sendi
Peradangan sendi merupakan penyakit yang umum menyerang orang-orang yang sudah lanjut usia. Namun, penyakit tersebut bisa dicegah dengan mengonsumsi buah alpukat secara rutin. Hal ini dikarenakan buah alpukat mengandung senyawa anti inflamasi yang terbuakti untuk mengurangi rasa nyeri yang disebabkan penyakit sendi seperti asam urat dan rematik. 

5. Mencegah Penyakit Tulang
Khasiat buah alpukat untuk kesehatan yang lain adalah memelihara kesehatan tulang. Hal ini disebabkan buah alpukat mengandung asam lemak tidak jenuh, kalsium, vitamin D, dan antioksidan yang tinggi. Perpaduan antara empat zat gizi tersebut menjadikan buah alpukat sebagai buah yang ampuh untuk mencegah penyakit tulang seperti arthitis dan osteoporosis.

6. Meningkatkan Kesehatan Kulit
Ternyata buah alpukat memiliki manfaat yang luar biasa bagi kesehatan kulit. Buah alpukat mengandung antioksidan, karoteniod, vitamin C, dan vitamin C yang bisa mencegah pengeriputan diri, meningkatkan produksi kolagen, dan menjaga kulit tetap lembab dan kenyal. Buah alpukat bisa dijadikan masker untuk mencerahkan wajah secara alami.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kesehatan kulit dengan buah aplukat. Cara yang paling mudah adalah dengan menghaluskan buah alpukat dan mengoleskannya ke seluruh wajah. Kemudian, diamkan selama 30 menit dan bilas dengan air hangat. Cara tersebut terbukti ampuh melembabkan dan mencerahkan kulit.

Khasiat buah alpukat untuk kesehatan yang sudah dijelaskan di atas membuktikan alpukat adalah buah yang wajib dikonsumsi setiap hari. Buah yang satu ini bisa menjaga tubuh tetap sehat secara alami. Buah alpukat bisa dikonsumsi dengan cara dijadikan jus, smoothie, salad, atau disantap secara langsung.

Bagi pembaca website ini, setelah membaca artikel, silahkan berikan saran dalam bentuk COMENT sesuai isi artikel diatas

 
Back To Top